Tuesday, September 7, 2010

Makanan Super Beras Hitam

Ilmuwan mengklaim bahwa beras hitam adalah "makanan super".

Hanya dengan sesendok dari beras hitam, sebuah varietas beras dari Asia, mengandung kandungan gizi yang bisa disebut sebagai "makanan super", seperti yang dikutip dari Telegraph.

"Hanya dengan sesendok beras hitam berisi kandungan gizi yang sama dengan sesendok penuh dengan bluberi, tapi dengan gula yang sedikit dan lebih banyak vitamin E antioksidan," kata Dr Zhirmin Xu dari Louisiana State University.

Beras hitam, kadang-kadang disebut sebagai "Beras Terlarang" karena di kebudayaan Cina kuno orang-orang dilarang untuk memakannya.

"Jika buah bluberi digunakan untuk meningkatkan kesehatan, mengapa tidak dengan beras hitam? Karena beras hitam adalah sebuah bahan makanan yang murah, bisa dikonsumsi untuk meningkatkan kesehatan," tambah Xu.

Seperti buah-buahan, beras hitam kaya akan antioksidan anthocyanin, zat untuk melawan penyakit jantung, kanker dan penyakit lainnya. Beberapa produsen makanan menggunakan beras hitam sebagai bahan untuk pembuatan sereal, kue, dan lain-lain.

Dr Xu, yang mengumumkan temuannya di konferensi American Chemical Society di Boston, mengatakan bahwa petani-petani tertarik untuk menanam beras hitam karena ongkos produksinya yang murah.


source: http://techno.okezone.com/read/2010/08/28/56/367691/56/makanan-super-beras-hitam